Navigation

Hari Pangan Sedunia, Baznas Makan Bersama Yatim dan Dhuafa







Humas Setda Kuningan – Dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) memberikan 5.000 porsi makanan serentak pada Rabu (16/10/2019). Begitu juga dilaksanakan oleh Baznas Kabupaten Kuningan, menggelar makan bersama dan santunan kepada 50 anak yatim dan dhuafa, bertempat di Yayasan Dipati Ewangga.

Dibuka secara resmi oleh Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama, kegiatan Makan Bersama Baznas dan Pengelola Panti Dalam Rangka Hari Pangan Dunia dengan tema “Aksi Kita Hari Ini, Untuk Masa Depan Kita Bersama”, berjalan lancar dan khidmat.

Ketua Baznas Kabupaten Kuningan, H. Encu Sukat dalam laporannya, Hari ini sesuai arahan Baznas seluruh Indonesia memberikan fasilitas makan bersama sebanyak 5000 orang. Dan untuk di Kabupaten Kuningan sebanyak 50 orang.

“Kegiatan kita hari ini selain dalam rangka Hari Pangan Dunia, juga menyikapi kekeringan yang terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Kuningan. Semoga dengan doanya para yatim dhuafa bisa dikabulkan keberkahan ketersediaan pangan di kabupaten kuningan. Serta menyikapi kekeringan di kuningan, semoga dengan doanya para yatim dan dhuafa dikabulkan untuk segera diturunkan hujan yang barokah,”harapnya.

Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama, dalam sambutannya merasa bangga dan apresiasi kepada Baznas Kabupaten Kuningan yang telah menyelengarakan kegiatan makan bersama dengan para pengelola panti dan anak panti, dalam rangka Peringatan Hari Pangan Sedunia Ke-39 Tahun 2019. Dimana melalui momentum ini mengingatkan kita agar dapat lebih menghargai makanan yang kita makan.

“Jangan menyisakan makanan ketika makan, cukup ambil yang sekiranya akan dimakan saja. Karena perjalanan suatu makanan sampai siap untuk di makan itu begitu panjang, dan berdasarkan informasi dari Food Sustainable Index, Indonesia merupakan negara kedua yang paling banyak menghasilkan sampah dari limbah makanan yang terbuang setelah Arab Saudi. Hal ini sangat disayangkan, mengingat masih banyak saudara-saudara kita yang kelaparan di Negara-Negara konflik,”papar Ika.

Baznas Kabupaten Kuningan sebagai lembaga yang menghimpun zakat memiliki peran dan manfaat yang besar bagi para penerimanya. Karena niat dari para pemberi zakat, infaq dan sodaqoh yang menitipkan kepada Baznas adalah untuk turut membantu dan menolong meringankan beban sesama serta untuk berbagi.

“Melalui momentum makan bersama, semoga kita semua diberikan kesehatan dan keberkahan, khususnya bagi para pemimpin kita dalam mengemban tugas dan amanahnya dalam memimpin Kabupaten Kuningan,”harapnya.

Tampak hadir, Wakil Ketua I LKKS, Drs. Dudy Budiana, Sekretaris LKKS, Wibawa Gumbira, Kordinator Forum Panti, Para Pengurus LKKS, dan diikuti oleh 50 yatim dan dhuafa. (handy).



Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: