Navigation

Ridho Buka Acara Peatihan Kepemimpinan Dasar PAC GP Ansor






WAKIL Bupati M. Ridho Suganda, membuka acara Pelatihan Kepemimpinan Dasar Pimpinan Cabang (PAC) GP. Ansor, di Lapang Dusun Getrak Desa Cihideunghilir, Kecamatan Cidahu, Jumat (28/6/2019).
Pelatihan kepemimpinan dasar yang diikuti PAC GP Ansor Kecamatan Ciawigebang, Kalimanggis, Cidahu, Maleber dan Cipicung itu punya sasaran diantaranya penguasaan nilai kepemimpinan, motivasi peningkatan wawasan dan ilmu pengetahuan, membangun jiwa human relation dinamis dan patriotik, membangun kewirausahaan, membangun budaya partisipatif dan adaptif dengan perubahan zaman, membentengi generasi muda dari bahaya narkoba.
"Saya bangga, terima kasih kepada seluruh jajaran panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan pelatihan dasar kepemimpinan GP. Ansor ini," kata Wakil Bupati Kuningan, M. Ridho. Suganda.
Ia mengharapkan ha
sil pelatihan itu GP Ahor dapat mengapresiasi visi Kabupaten Kuningan yaitu Kuningan MAJU (Ma'mur, Agamis Pinunjul) Berbasis Desa Tahun 2023.

Selain itu kiprah GP Ansor diharapkan lebih maksimal sebagai unsur pemuda dan generasi keagamaan yang luhur. Sangat layak jika GP Ansor berjalan mempelopori persatuan dan kesatuan serta menjadi perekat bangsa, juga sebagai salah satu organisasi dengan jumlah anggota yang cukup besar.
Gerakan Pemuda Ansor lahir dari kandungan sejarah perjuangan Nahdlatul Ulama. Perintisan pendiriannya identik dengan peegerakan perjuangan kebangsaan yang lahir pada tanggal 21 April 1934.(Hadi/Pubdok)
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: