Navigation

Di Tingkat Provinsi, PKK Kabupaten Kuningan Juara III Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna







Humas Setda Kuningan – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad 2019/1441 H. Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat menggelar Kegiatan Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna antar Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota Se-Jawa Barat, betempat di Kediaman Rumah Dinas Wakil Gubernur Jawa Barat, Jalan Rancabentang Ciumbuleuit Cidadap Bandung, Jum’at (01/11/2019).

Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan turut ambil bagian dalam Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna. Secara maksimal dan penuh semangat, peserta dari Kuningan tampil dalam urutan 10 yang disaksikan dan didampingi langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama dan Wakil Ketua I, Hj. Ella Dian serta pengurus PKK dari pokja I.

Berkat keseriusan latihan dan optimis yang ditanamkan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan keluar sebagai Juara III Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna antar TP PKK Se -Jawa Barat. Penyerahan Trophy dan Uang Pembinaan diserahkan langsung oleh Wakil Ketua TP Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat, Ny. Hj. Lina Marlina Ruzhanul Ulum, didampingi jajaran pengurus PKK Provinsi.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua TP Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat, Ny. Hj. Lina Marlina Ruzhanul Ulum, mengapresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya untuk 12 peserta dari Kabupaten/Kota di Jawa Barat yang telah berpartisipasi mengikuti Kegiatan Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna antar Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota Se-Jawa Barat. Apresiasi pula untuk Ketua TP PKK Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama yang hadir secara langsung untuk memberikan dukungan kepada peserta dari Kuningan.

“Kegiatan ini merupakan pengajian rutin yang setiap satu bulan sekali dilaksanakan di Rumah Dinas Wakil Gubernur Jawa Barat. Untuk hari ini berbeda dari bulan-bulan biasanya, yakni memperingati Maulid Nabi Muhammad 2019/1441 H,”terang Lina.

Peringatan Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW atau Maulid Nabi dapat dijadikan momentum untuk mengingat kembali perjuangan Nabiullah. Dari kisah-kisah itu, setiap orang diharapkan dapat meneladani kepribadian Nabi. 

"Bulan ini bulan istimewa karena dapat diambil momentum mengingat kembali Nabi, mengingat kembali kehidupan Nabi. Lalu, kita mengambil pelajaran dari situ," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama mengucapkan terima kasih dan selamat kepada TP PKK Kabupaten Kuningan atas raihannya sebagai Juara III Lomba Al Barzanji dan Asma’ul Husna antar TP PKK Se -Jawa Barat. (handy)


Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: