Setelah mendapatkan kepedulian dari Mendiknas Prof. Dr. Muhamad Nuh, DEA dan Menteri Sosial RI , DR. H. Salim Asegaf Al Jufri, M.A. Kini SLBN Taruna Mandiri yang berlokasi di Desa Sampora Kec. Cilimus. Senin (26/4) kembali mendapatkan perhatian dari Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H. Mamat Robbi Suganda, S.Sos., dari Fraksi Demokrat, Komisi C yang menangani Bidang Pendapatan dan Kekayaan Daerah. Untuk menyaksikan langsung tentang cinta atau kepedulian akan mereka yang membutuhkan kebutuhan khusus.
Menurut H. Mamat Robbi Suganda, S.Sos, kendati saya berada di komisi C namun kepedulian akan pendidikan sangat dibutuhkan, terlebih lagi pendidikan untuk orang yang membutuhkan kebutuhan khusus. Terkadang sebelumnya kita melihat mereka sebelah mata padahal pada dirinya memiliki banyak potensi.
“Saya selaku orang Kuningan merasa bahagia karena disini telah dibangun SLBN Taruna Mandiri dimana bangunannya representative, hanya tinggal bagaimana memanfaatkan, mengelola dan pengurusan yang benar. Sehingga orang yang membutuhkan kebutuhan khusus dapat diangkat harkat dan derajatnya. Tentunya dengan dibekali pendidikan atau juga keterampilan,”jelas H. Robbi yang didampingi teman sekolahnya waktu di Maleber, Desanti.
Dikatakannya, kehadiran saya kesini ingin mendengar, melihat dan merasakan langsung apa yang terjadi di Kuningan khususnya berkaitan dengan pendidikan yang berkebutuhan khusus. Setelah menyaksikan langsung akan dibawa ke forum untuk diberikan perhatian lebih. Karena saya selaku anggota DPRD hanya bisa mengawal untuk dijadikan bahan kebijakan. Tentunya dengan membantu berupaya untuk memperjuangkannya.
Setelah menyaksikan langsung aktifitas yang terjadi di SLBN Taruna Mandiri H. Mamat Robbi Suganda, S.Sos. mengungkapkan, ternyata disini banyak kemajuan, misalnya adanya bengkel kreasi, memiliki Group Band yang sudah meraih juara II Tingkat Jawa Barat kategori lomba Group Band kreativitas dan bidang olah raga. Hal ini menunjukan bahwa aktifitas disini sudah teruji. Dan dapat dijadikan percontohan untuk sekolah lainnya.
Sementara itu, Ketua Komite SLBN Taruna Mandiri Drs. Elon Carlan, M.M.Pd. didampingi Kepala SLBN Drs. H. Juhri, M.M.Pd. mengungkapkan, bahwa dengan kedatangan H. Mamat Robbi Suganda, S.Sos. dapat memberikan motivasi untuk meningkatkan perkembangan sekolah ini. Sekaligus menjadi media untuk menampung aspirasi yang dibutuhkan untuk perkembangan siswa yang disini.
Disebutkannya, siswa disekolah ini sebanyak 117 orang dengan jumlah guru 24 orang. Untuk perkembangan anak sudah ada peningkatan kendati SLBN Taruna Mandiri baru beroperasi pada tahun 2008. Namun, masih ada beberapa hal yang dibutuhkan salahsatunya pembangunan klinik. Untuk itu minta perhatiannya.
“SLBN Taruna Mandiri tidak hanya difokuskan kepada orang yang memiliki cacat fisik. Namun, kedepan anak-anak yang memiliki kekurangan psikis, anak-anak terlantar, miskin dan sejenisnya. Merupakan bagian dari tanggung jawab juga,” jelasnya.
Kepedulian Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan akan penyandang cacat terus dilakukan,. Bahkan dibuktikannya untuk Pegawai Negeri Sipil pun tercatat sebanyak 17 orang diangkat menjadi PNS. (N).
Post A Comment:
0 comments: