Navigation

BANK BJB CABANG KUNINGAN SALURKAN DANA CSR UNTUK KORBAN BENCANA ALAM





BANK BJB Cabang Kuningan menyalurkan dana CSR (Corporate Sosial Responsibility) sebesar Rp. 101.350.000,-  untuk membantu korban bencana alam pergerakan tanah longsor dan banjir di beberapa desa empat wilyah kecamatan yakni Kecamatan Ciniru, Maleber, Cibeureum dan Karangkancana.
Bantuan diserahkan langsung pihak bank BJB disaksikan Plt Bupati Kuningan Dede Sembada, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agus Mauludin, di beberapa titik lokasi pengungsian masing-masing wilayah kecamatan yang dilanda  bencana, Sabtu (3/3/2018).
Kepala bank BJB Cabang Kuningan, Maman Rukmana, menyatakan dana CSR itu diarahkan untuk perlengkapan tidur bagi para korban-korban, disamping penyedian serta dalam bentuk barang lainnya.
“Sesuai hasil koordinasi dengan pemerintah daerah, kami ingin  merehabilitasi dan recovery pasca mereka terkena bencana,” kata Maman Rukmana.
Sementara itu, Plt Bupati Kuningan, Dede Sembada mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Bank BJB Cabang Kuningan atas sumbangsihnya melalui dana CSR kepada masyarakat Kabupaten Kuningan yang terkena bencana.
“Semoga ke depan bukan hanya BJB yang aktif memberikan bantuan untuk bencana alam, tapi juga perusahaan lainnya karena semua perusahaan punya kewajiban menyalurkan CSR,” tutur Plt Bupati Dede Sembada (HADI/Pubdok)* 

Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: