Humas Setda Kuningan-Dalam membangun sinergitas tentang
penyelenggaraan pemilu, Wakil Bupati Kuningan M. Ridho Suganda, SH., M.Si
melakukan rapat Sinergitas Pemerintah Kecamatan mengenai penyelenggaraan pemilu
2019 yang bertempat di Aula Balai Desa Darma. Kamis (14/3/2019). Hadir pada acara tersebut Camat Darma Didin Bahrudin, S.Sos., M.Si. Ketua Panitia Pemilihan Kecamatann Darma,
Muspika Kecamatan Darma, serta Perwakilan MUI.
Wabup menyampaikan terima kasih atas komitmen
yang baik menjaga kondusifitas menjelang pemilu agar demokrasi dapat berjalan
dengan baik dan lancar. “Saya mengajak pada seluruh elemen masyarakat
untuk bersama-sama menjaga kondusifitas dalam menjaga kontestasi pemilu ini,
selain itu kita juga harus memberikan penjelasan dan pengetahuan dalam
pelaksanaan pada pemilu 2019, marilah kita bersama-sama untuk menjaga tingkat
partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pemilu, karena suara dari yang memilki
hak pilih sangat besar terhadap terlaksananya pemilu yang adil dan damai”, ujar Wabup.
Lanjut Wabup Kegiatan ini sangat bermanfaat
untuk bisa mensosialisasikan kepada semua masyarakat dalam menyukseskan pemilu.
Ingat tanggal 17 April 2019 pelaksanaan pemilu dilaksanakan. Untuk itu kita
harus saling mengingatkan berpartisipasi baik pada keluarga, sahabat, teman dan
di lingkungan sekitarnya pada pelaksanaanya nanti.
Ketua PPK Kecamatan Darma menyebutkan keseluruhan
daftar pemilih tetap di Kecamatan Darma berjumlah 39.454 pemilih yang tersebar di
beberapa desa dengan jumlah TPS yang tersebar sebanyak 161. (Dimas/Pubdok).
Post A Comment:
0 comments: