Navigation

PMI BERI BANTUAN KORBAN BANJIR







Jumat (17/2) PMI (Palang Merah Indonesia) yang berada di Kabupaten Kuningan beri bantuan kepada penduduk yang lahan pertaniannya terkena banjir, yang di hadiri  ketua PMI cabang kuningan, Bupati Kuningan, Ketua PKK Kabupaten Kuningan di desa Kawungsari Kecamatan Cibeureum.
Ketua  PMI Cabang kuningan mengatakan bantuan yang di berikan kepada 52 kepala keluarga ini berisi 10 kg beras, dan 10 bungkus indo mie instan, bantuan ini mungkin tidak berarti bagi warga yang lahan pertaniannya terkena banjir.
Bupati Kuningan Menyampaikan sambutannya dan menyerahkan langsung bantuan dari PMI itu,di dampingi Ketua PKK dan ketua PMI. di hadapan warga yang mendapatkan bantuan, di harapkan warga yang dapat bantuan ini agar menerimanya dengan iklas dan harus menyadari bahwa musibah ini siapa yang tau dan tidak di kehendaki oleh kita, dan harus menyadari musibah ini munculnya dari diri kita.
Apa yang muncul dari diri kita sering menebang pohon di hutan mengakibatkan hutan itu gundul dan tidak adanya lagi penyerapan air di hulu, yang ke dua kita membuang sampah sembarangan, kita membuang sampah ke sungai atau ke solokan  jelas akan mengakibatkan banjir seperti yang telah terjadi di Kecamatan Cibingbin dan Cilimus, maka dari itu kita sebagai warga masyarakat harus menyadari musibah ini datangnya dari diri kita sendiri.
Bupati mengajak kepada semua masyarakat agar menjaga lingkungan nya sendiri  dan mari kita galakan lagi jumat bersih kepada semua perangkat desa maupuan kecamatan untuk menjaga lingkungan di sekitatar kantornya. **IP
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: