Wakil Bupati Kuningan Dede Sembada,
mengharapkan pembinaaan olah raga khususnya khususnya sepak bola bisa
dilaksanakan secara berkesinambungan. Harapan tersebut disampaikan pada acara
Penutupan Liga Pendidikan Indonesia Antar SMA/SMK/MA Tahun 2017 se-Kabupaten
Kuningan, di Stadion Mashud Wisnu Saputra, Minggu (2/4/2017).
Liga
Pendidikan Indonesia Antar SMA/SMK/MA Tahun 2017 se-Kabupaten Kuningan, diikuti
sebanyak 17 tim. Selama kejuaraan tersebut, panitia telah memilih 18 pemain
yang dipersiapkan mewakili Kabupaten Kuningan pada Pekan Olah Raga Pelajar
Wilayah III Jawa Barat yang akan dilaksanakan pada pertengahan bulan Mei 2017.
Menurut
Dede, pembinaan olah raga bisa dilakukan salah satunya melalui berbagai
kompetisi-lain. Diharapkan bisa melahirkan atlet-atlet berprestasi, bukan hanya
di tingkat daerah tapi juga di tingkat nasional bahkan tingkat internasional..
“Ini
tentu bukan hal mudah, namun dengan tekad yang kuat, sistem pembinaan yang
terpadu, kerja keras dan komitmen bersama Insya Allah bisa kita raih,” kata
Wabup Dede Sembada. (HD)*
Post A Comment:
0 comments: