Sebanyak 64 Pewai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Kuningan dari
Berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)
mendapat pelatihan sistem
Informasi Pelaporan Pembangunan tahun 2014 yang diselenggarakan oleh Bagian
Pembangunan Setda Kabupaten Kuningan
pada kamis (3/4) di gedung Permata Kuningan. Hadir dalam acara tersebut Bupati
Kuningan Hj. Utje Ch Suganda, para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)
Se-Kabupaten Kuningan, Para Camat serta para peserta pelatihan.
Kapala Bagian Pembangunan Setda Kabupaten Kuningan H. Bambang Heryanto, S.Sos, M.Si dalam
laporannya menjelaskan bahwa
perkembangan teknologi Informatika yang terus berkembang yang telah memasuki
segala bidang pekerjaan dan kegiatan
pembangunan di kabupaten Kuningan telah mulai dilaksanakan oleh setiap SKPD “
Baik kegiatan yang bersumber dari dana APBD Kabupaten, APBD Provinsi maupun APBN
dan sumber dana Lainnya, dimana kegiatan tersebut harus dapat
dipertanggungjawabkan hasilnya secara fisik maupu administrasi dan salah satu
tujuan diselenggarakannya acara ini
adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para penyusun
laporan pelaksanaan kegiatan pembangunan terhadap teknologi informatika” Kata
H. Bambang Heryanto, S.Sos, M.Si
Sementara itu Bupati kuningan Hj. Utje Ch Suganda dalam
sambutannya mengungkapkan bahwa kegiatan pembangunan di Kabupaten Kuningan akan
terlaksana dengan baik apabila didukung oleh sumber daya manusia yang professional,
kompeten dan handal, “ maka dari itu saya harapkan kepada saudara semua untuk
menjadi pegawai yang mampu bekerja disegala bidang dan salah satunya dengan
mengusai teknologi informatika karena kegiatan pembangunan itu harus
dievaluasi, dimonitor dan dilaporkan pelaksanaanya agar dapat dipertanggungjawabkan kepada
masyarakat sebagai tugas yang telah dilaksanakan” Kata Bupati Kuningan
Lebih lanjut Bupati Kuningan juga mengharapkan penyusunan laporan
kegiatan pembangunan dapat lebih akurat, cepat, efektif dan efisien, sehingga
kegiatan pembangunan di Kabupaten Kuningan dapat terpantau dengan baik. ____Yohanes__
Post A Comment:
0 comments: