Dalam upaya meningkatkan produktivitas dana desa dengan adanya program inovasi desa, pemerintah melalui Tim Inovasi Kabupaten (TIK) Kuningan turut mendorong desa agar berinovasi dalam mendayagunakan segala potensi dan produk unggulan yang ada di desa.Hal itu dilakukan agar dapat menggerakan roda perekonomian masyarakat.
“Program Inovasi Desa yang digagas Kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmirasi RI memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berinovasi sehingga bisa meningkatkan tarap hidupnya,” papar Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, pada acara Sosialisasi P2KTD dan Rakor TIK Kabupaten Kuningan, di Hotel Montana, kawasan Wisata Sangkanhurip, Cigandamekar, Selasa (2/9/2018).
Acara itu diikuti oleh para kepala desa, Bidang SKPD terkait, komponen masyarakat perguruan tinggi, perbankan, LSM yang tergabung dalam TIK, Tenaga ahli pemberdayaan masyarakat, Ketua Tim Pengelola Inovasi Desa (TPID) kecamatan se-Kabupaten Kuningan,
“Ini untuk meningkatkan kapasitas desa sesuai dengan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa dalam mengembangkan rencana dan pelaksanaan pembangunan desa secara berkualitas,”jelasnya.
Bupati Acep mengharapkan, dengan kegiatan itu dapat meningkatkan produktivitas serta kemandirian ekonomi rakyat dalam mempersiapkan sumberdaya manusia yang memiliki daya saing, melalui sentuhan inovasi-inovasi yang berkaitan langsung dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa. (HADI/Pubdok)*
Post A Comment:
0 comments: