Persatuan Balap Sepeda
(PBS) Kuda Kuningan yang berada di bawah naungan Ikatan Sepeda Sport Indonesia
(ISSI) Kabupaten Kuningan, serta memiliki kantor sekretariat di Desa
Windujanten terus menunjukkan prestasi balap sepeda yang cukup mentereng, dari
beberapa kejuaraan balap sepeda yang diikuti baik di tingkat daerah, provinsi,
maupun tingkat nasional para atlet jebolan PBS kerap menduduki peringkat
terbaik.
Pada kejuaraan balap
sepeda tingkat provinsi piala Gubernur Jawa Barat yang digelar di Bandung seri
ke-III atlet PBS merebut juara ke-I kategori anak usia dini atas nama M. Aziz auzami
dan Windy Pretiani peringkat ke-IV, sementara untuk seri ke-IV atlet PBS
kembali menunjukkan prestasi yang membanggakan yaitu merebut juara ke-1 dan
ke-IV.
Kemudian pada kejuaraan
nasional balap sepeda (Tegal IRR & Criterium 2015) HUT kota Tegal ke-435
usia 11-12 tahun kelas BMX merebut posisi ke-III atas nama M. Aziz Auzami,
serta dikelas yang sama usia 7-10 tahun merebut juara ke-III atas nama Windy
Pretiani, dan M. Arkhan merebut juara ke-IV usia 7-10 tahun.
Pengurus PBS Rendy
Novriano yang juga pebalap sepeda mengatakan, PBS ini dibentuk atas inisiatif
dari beberapa atlet yang sering mengikuti sejumlah kejuaraan baik ditingkat
daerah, provinsi, serta nasional dengan harapan mampu menelurkan bibit-bibit
atau atlet-atlet balap sepeda yang unggul sedini mungkin.
“Olahraga balap sepeda saat
ini sedang digandrungi oleh masyarakat di Kabupaten Kuningan, namun seiring
dengan perkembangannya belum seluruhnya warga Kabupaten Kuningan mengenal
tentang balap sepeda, sehingga dengan hadirnya PBS yang kami bentuk ini
diharapkan mampu mengakomodir atlet-atlet pebalap sepeda sejak usia dini,”
ujarnya saat memberikan keterangan, Senin (6/4/2015) di Kantor Humas Setda
Kuningan.
Menurutnya, kami sering
mengikuti beberapa kejuaraan namun sering terkendala beberapa hal diantaranya
PBS belum memiliki ketua pengurus, pembinaan kepada atlet masih kurang karena
tidak memiliki pelatih, serta fasilitas yang belum memadai. “Namun saat ini
Alhamdulillah semenjak ISSI diketuai oleh Wakil Bupati Kuningan H. Acep
Purnama, M.H., kami mendapatkan fasilitas seperti dua buah sepeda balap, mendapatkan
dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Kuningan, serta fasilitas transport
semakin mudah,” terangnya.
Lebih lanjut, Ia,
berharap adanya perhatian dan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Kuningan
kemudian pihak-pihak lain yang bersedia menjadi ketua bagi PBS yang benar-benar
ingin mengharumkan nama baik Kabupaten Kuningan melalui olahraga khususnya
balap sepeda. ***ben.
Post A Comment:
0 comments: