Bertempat dihalaman Setda Kabupaten Kuningan, Jum’at (1/10) Bupati Kabupaten Kuningan H. Aang Hamid Suganda, S.Sos bertindak selaku inspektur upacara pada peringatan hari kesaktian pancasila dan bertindak sebagai komandan upacara Indra Nugraha Ishak. SSTP, MSi.
Hadir dalam upacara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Kuningan H. Acep Purnama, SH, MH, Kapolres Kuningan Dra. Hj. Yoyoh Indayah , M.Si, Dandim 0615 Letkol Arm Mulyono, Sekretaris daerah Kabupaten Kuningan Drs. Nadang Sudrajat, Kepala SKPD, Kasi Datun Kejaksaan Sanim, SH, dan peserta upacara dari beberapa SKPD Kabupaten Kuningan.
Upacara kesaktian pancasila berlangsung 07.00-08.00 WIB itu diisi dengan pembacaan ikrar kesaktian pancasila yang secara langsung di bacakan oleh Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda, S.Sos, pembacaan sila-sila pancasila dan pembukaan undang-undang dasar 1945. Dengan mengangkat tema “Kita perkokoh jatidiri dan karakter bangsa” Upacara kesaktian pancasila diselenggarakan untuk mengenang pemberontakan yang dilakukan Partai Komunis Indonesia (PKI) pada tanggal 1 oktober 1965 yang antara lain dengan penculikan beberapa jendral angkatan darat.
Para jenderal dan perwira yang dibunuh dan kemudian dibuang ke Lubang Buaya yang sekarang menjadi Monumen Pancasila Sakti adalah Jenderal Anumerta Achmad Yani, Mayjen Sutoyo, Mayjen D.E Pandjaitan, Letjen Suprapto, Letjen M.T Haryono , Letjen S Parman serta Kapten Pierre Tendean. Juga meninggal Ade Irman Nasution, putra jenderal TNI Abdul Haris Nasution. (Bn)
Post A Comment:
0 comments: