Pengelolaan keuangan daerah
memang merupakan hal yang sangat penting daalam rangka menciptakan Good
Goverment, pemerintahan yang baik dan transfaran sebagai bentuk profesionalisme
dan pertanggung jawaban kepada masyarakat.
Untuk itu Badan Pengelolaan Keuangan
dan Aset Daerah memberikan workshop kepada para pengelola keuangan, workshop
tersebut dibuka secara resni oleh Wakil Bupati Kuningan H. Acep Purnama, Rabu,
28 Oktober 2015 bertempat di Aula Wisma Permata Kuningan.
Menurut Ketua Panitia
penyelenggara yang juga Kepala Bidang Akuntansi Sudiaji, SE, M.Si maksud dan
tujuan dilaksanaknnya workshop ini adalah untuk meningkatkan kualitas sumber
daya aparatur pemerintah dalam pengelolaan keuangan daerah khususnya
pelaksanaan akuntansi berbasis akrual. Yang merupakan wujud nyata Pemkab
Kuningan untuk meningkatkan keterampilan dan profesionalisme SDM dalam
mengelola keuangan daerah sesuai dengan aturan dan kaidah hukum yang berlaku. Papar
pejabat yang akrab disapa Aji.
Selain itu Aji mengatakan untuk
keselarasan dan menyeragamkan langkah dan tindakan yang diperlukan dalam
pengelolaan keuangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan maka workshop
ini sangat penting sekali dilaksanakan.
Wabup Kuningan H. Acep Purnama
dalam sambutannya mengatakan, Kabupaten Kuningan pada tahun 2014 mendapatkan
opini WTP dari BPK RI, untuk itu saya menugaskan kepada saudara-saudara para
pengelola keuangan daerah untuk senantiasa melakukan pengelolaan keuangan
sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku sehingga kita bisa
mempertahankan opini WTP tersebut ditahun berikutnya.
Bagi pemerintah penerapan
akuntansi berbasis akrual akan bermanfaat untuk memberikan informasi yang lebih
transfaran mengenai biaya pemerintah dan menigkatkaan kualitas pengambilan
keputusan dengan menggunakan informasi yang lebih komprehensif, tidak sekedar
informasi yang berbasis kas. Tutup Wabup. *DoniS*
Post A Comment:
0 comments: