Navigation

Program Gerakan Kuningan SATIA Dilaunching






Humas Setda Kuningan-Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si melaunching Program Gerakan Kuningan SATIA (Sadar Tertib Arsip) serta memberikan Penghargaan pada Lomba PERPUSDES/Kelurahan dan Prestasi Perorangan Bidang Perpusatkaan Tahun 2019.

Launching dan pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan dalam rangkaian apel pagi yang dilaksanakan di Halaman Setda Kabupaten Kuningan, Senin (16/12/2019).

Dalam samutannya Sekda menyampaikan bahwa program SATIA ini sebagai upaya dalam meningkatkan penyelenggaraan kearsipan sebagai urusan wajib pemerintahan, dimana yang tertuang dalam Peraturan Bupati Nomor 48 Tahun 2019 Tentang Gerakan “Kuningan SATIA (Sadar Tertib Arsip).

“Saya berharap dengan adanya peraturan tersebut, semua elemen masyarakat, terutama pemerintah daerah selaku pencipta arsip dapat menyadari betapa pentingnya pengeloaan arsip yang tertib dan benar melalui empat instrumen wajib kearsipan diantaranya tata naskah dinas, pola klasifikasi arsip, sistem klasifikasi keamanan akses arsip dinamis dan jadwal retensi arsip sebagai bahan pertanggung jawaban penyelenggaraan pemerintahan.” Ungkap Sekda.

Sambungnya juga dalam rangka meningkatkan kecerdasan kehidupan bangsa, perlu ditumbuh kembagkan budaya gemar dan minat membaca melalui pemberdayaan serta pendayagunaan perpustakaan sebagai informasi melalui karya tulis, cetak atau rekam.

Maka pada kesempartan tersebut juga diberikannya penghargaan kepada pemenang lomba PERPUSDES dan Kelurahan dan Lomba Duta Baca Siswa, diantaranya untuk lomba perpustakaan Juara 1 diraih oleh perpusatkaan Desa Pasayangan Kecamatan Lebakwangi, Juara 2 Perpustakaan Kelurahan Winduherang Kecamatan Cigugur, dan Juara 3 Perpustakaan Desa Cileuleuy Kecamatan Cigugur, dan Juara 4 diraih Perpustakan Desa Pajambon Kecamatan Kramatmulya, serta Juara Duta Baca Siswa SD/MI diberikan pada Naoval sebagai juara Favorit Provinsi Jawa Barat 2019. (Dimas)
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: