Navigation

Hj. Ika Acep Purnama Raih Penghargaan Tingkat Nasional Tokoh Peduli Lansia







Humas Setda Kuningan – Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama menerima penghargaan kategori Tokoh Masyarakat Peduli Lanjut Usia, pada puncak peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke-23 tahun 2019, di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat, Bandung, Rabu (10/07/2019).

Program dan kebijakan dari Ketua LKKS terhadap kelompok lanjut usia di Kabupaten Kuningan mendapat apresiasi pemerintah pusat. Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Menteri Sosial RI Agus G. Kartasasmita didampingi Gubernur Jawa Barat H. Ridwan Kamil. Selain itu salah satu Lembaga Kesejahteraan Sosial dari Kabupaten Kuningan yaitu Wahana Insani Waluya Mulya dinobatkan juga sebagai Penerima Penghargaan HLUN 2019 Kategori LKS Peduli Lanjut Usia.

Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Barat, H. Ridwan Kamil mengapresiasi atas terselenggeranya kegiatan ini, serta menyambut baik dipilihnya Bandung sebagai tuan rumah peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke-23 Tahun 2019.

“Tidak ada Ridho Allah SWT kalau tidak ada Ridho orang tua, maka apapun yang kita lakukan di Jawa Barat ini akan di dahulukan kebahagiaan para lansia. Kami betul-betul ingin memaksimalkan indeks kebahagiaan para lansia di Jawa Barat,”paparnya.

Menteri Sosial RI, Agus G. Kartasasmita dalam sambutannya merasa sangat bahagia atas terselenggaranya acara Hari Lanjut Usia Nasional Ke-23 ini, dalam rangka kita memberikan perhatian dan dukungan terhadap para Lansia.

“Setiap pemda wajib hukumnya melakukan rehabilitasi pelayanan dasar kepada lansia yang terlantar, karena itu dijamin oleh Undang-undang yang sudah dilanjutkan dengan Peraturan Pemerintah dan Permen,”terang Mensos.

Adapun peringatan HLUN 2019 mengambil tema ‘Lanjut  Usia Mandiri, Sejahtera dan Bermartabat’ dengan beberapa sub tema antara lain  Wujudkan lanjut usia yang mandiri, maju dan sejahtera, Lanjut usia juara lahir dan batin. Semua lanjut usia adalah orang tua kita, dan Lanjut usia sehat dan berdaya menuju terwujudnya masyarakat sehat.   Tema dan sub tema itu mengandung makna bahwa Negara memiliki perhatian pentingnya mewujudkan lanjut usia mandiri, sejahtera dan bermartabat sebagaimana tertuang dalam Strategi Nasional (Stranas) Kelanjutusiaan.

“Ada lima strategi yang dikembangkan dalam Strategi Nasional, yakni pembangunan masyarakat dan sumberdaya manusia (SDM) kelanjutusiaan, penguatan institusi pelaksana kelanjutusiaan, peningkatan perlindungan sosial, jaminan pendapatan dan kapasitas individu, peningkatan derajat kesehatan lanjut usia, perlindungan, pemenuhan dan penghormatan terhadap hak lanjut usia,”pungkasnya.

Turut mendampingi Ketua LKKS Kabupaten Kuningan, Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, DR. H. Dian Rachmat Yanuar yang mewakili Bupati Kuningan, jajaran pengurus LKKS Kabupaten Kuningan dan Dinas Sosial PP dan PA Kabupaten Kuningan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, DR. H. Dian Rachmat Yanuar mengapresiasi atas diraihnya penghargaan tersebut. Ini sebagai wujud perhatian pemerintah pusat atas kepedulian salahsatu tokoh di Kabupaten Kuningan terhadap Lansia.

“Semoga ini dapat menstimulasi penanggulangan kesejahteraan sosial Lansia,”pungkas Dian. 

Hj. Ika Acep Purnama mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial Republik Indonesia atas diraihnya penghargaan ini.

"Penghargaan ini saya persembahkan untuk masyarakat Kabupaten Kuningan. Semoga saya bisa bekerja lebih baik lagi dalam membantu permasalahan sosial,"pungkas Ika. (handy).


Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: