Navigation

Bursa Inovasi Desa Agar Pembangunan Berkualitas




Asisten Pembangunan Sekda Kabupaten Kuningan, H. Dadang Supardan, membuka kegiatan Bursa Inovasi Desa, di GOR Ewangga, Rabu (7/11/2018).
Dalam kegiatan selama dua hari 7-8/2018, yang melibatkan 1.083 peserta unsur kepala desa, ketua BPD, tim Inovasi desa, camat, tim inovasi kabupaten , ketua tim pelaksana inovasi desa serta perwakilan tokoh masyarakat se-Kabupaten Kuningan, diantaranya untuk menjembatani kebutuhan pemerintah desa sebagai pilihan solusi bagi penyelesaian masalah serta inisiatif atau alternatif kegiatan pembangunan desa dalam rangka penggunaan dana desa yang lebih efektif dan inovatif.
Program Inovasi Desa merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mewujudkan agenda Nawa Cita RPJMN 2015-2019.
"Melalui Bursa Inovasi Desa diharapkan terwujudnya kegiatan pembangunan berkualitas, mendorong partisipasi dan kegotong-royongan masyarakat dalam pembangunan," kata Dadang Supardan.
Pembukaan acara Bursa Inovasi Desa, dihadiri oleh Kepala DPMD Provinsi Jawa Barat, Ketua Tim Pemggerak PKK Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama, Kepala DPMD Kabupaten Kuningan, Deniawan, Kabid Pemdes, H. Ahmad Faruk dan Kabid Sumber Daya Alam dan Teknologi Tepat Guna, Imat Masriadi, Ketua Panitia, Ir. H. Iwan Hermawan. (Pubdok)
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: