Navigation

BUPATI AJAK MASYARAKAT MENJAGA KEKOMPAKAN



Bupati Kuningan H. Acep Purnama, mengajak masyarakat untuk menyukuri kemerdekaan. Pasalnya,untuk merebut kemerdekaan dari kaum penjajah tidak mudah, taharus ditebus dengan pengorbanan jiwa dan raga. Terbukti engan banyak pahlawan yang gugur di medan pertempuran.
“Untuk itu mari kita menghormati jasa-jasa para pahlawan. Proklamator Bung Karno mengatakan, bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati para pahlawan,” kata Bupati Kuningan H. Acep Purnama, say melepasa peserta Jalan Santai dalam rangka memeriahkan HUT ke72 Proklamasi Kemerdekan RI dan Hari Jadi ke-519 Kuningan, di Kecamatan Cigugur, Rabu (23/8/2017).
Berkaitan hal tersebut, Bupati mengajak untuk mengisi kemerdekaan dengan menghidmati kemerdekana yakni dengan kegiatan-kegiatan yang positif serta bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu ia juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesatuan dan persatuan, kekompakan serta kegotongroyongan dalam mewujudkan tatatan masyarakat Kabupaten Kuningan yang Mandiri Agamis dan Sejahtera (MAS).
“Tidak mungkin pembngunan di Kabupaten Kuningan bisa maju, tanpa didukung oleh masyarakat sebagai pelaku pembangunan. Melalui kerja sama yang baik kita bisa bersaing dengan daerah-daerah lain baik dalam bidang pembangunan fisik maupun non fisik,” imbuhnya (Hadi/Pubdok)
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: