Masjid jami Miftaahul Falaah yang merupakan masjid kebanggaan masyarakat Desa Cileuleuy Kecamatan Cigugur kini telah mengalami perubahan setelah direnovasi beberapa waktu yang lalu. Jumat (15/6) secara langsung diresmikan Bupati Aang Hamid Suganda.
Ikut menghadiri Ketua
DPRD Kuningan H. Acep Purnama, SH, MH, Camat Kecamatan Cigugur, Kades Cileuleuy
Kadarisman, Ketua MUI Kuningan
“Renovasi masjid jami
Miftaahul Falaah secara keseluruhan dibiayai dari swadaya murni masyarakat
serta tambahan dari anggaran dana desa sebesar Rp 10 juta,” ungkap Ajat
Sudrajat, S.Pd selaku ketua panitia pembangunan masjid.
Menurutnya, masjid ini
merupakan masjid yang selalu dipenuhi jemaah karena berada dipusat desa
Cileuleuy, “Masjid ini kebanggaan masyarakat desa Cileuleuy sehingga selalu
dipenuhi jemaah apalagi menjelang hari-hari besar keagamaan kegiatan-kegiatan
keagamaan selalu dipusatkan di masjid Miftaahul Falaah,” paparnya.
Sementara itu Bupati
Aang mengatakan, secara pribadi mengakui semenjak pertama masa kepemimpinannya
pembangunan masjid Syiarul Islam menjadi prioritas sehingga secara keseluruhan
penyediaan sarana prasarana peribadatan bagi ummat menjadi keharusan
keberadaannya.
“Pembangunan masjid
menjadi prioritas sejalan dengan visi misi Kabupaten Kuningan yang agamis,
disamping itu masjid merupakan kebutuhan masyarakat yang penting dalam
menjalankan ibadahnya.”
Terkait dana
pembangunan masjid bupati Aang mengapresiasi upaya-upaya yang telah dilakukan
masyarakat yang secara swadaya dan dengan kesadaran yang tinggi untuk
bergotong-royong serta bersama-sama untuk mewujudkan pembangunan masjid ini.
“Saya bangga terhadap upaya masyarakat serta pimpinan ditingkat desa yang telah
berupaya mewujudkan pembangunan masjid,” tandasnya.
Bupati Aang mengajak
seluruh warga untuk secara bersama-sama menjalin kerjasama dalam berbagai
kesempatan untuk mewujudkan sarana dan prasarana yang penting bagi kehidupan
masyarakat tanpa harus selalu mengandalkan Pemerintah Daerah.
“Anggaran yang dimiliki
oleh pemerintah daerah cukup terbatas untuk pembangunan sehingga dituntut semua
warga untuk bekerjasama dalam mewujudkan pembangunan seutuhnya dan seluruhnya.”
(Beben)
Inimah tiap tahun menjelang lebaran slalu ada renovasi, tujuannya apa sih,....ngumpul2 duit yach
BalasHapus