Navigation

Bupati Kuningan Berikan Apresiasi Semangat Membangun Desa Sukasari






Humas Setda-Semangat gotong royong  masyarakat Desa Sukasari untuk membangun dan memajukan desanya mendapatkan apresiasi dari Bupati Kuningan. Hal ini diungkapkan H. Acep Purnama disela-sela melakukan  kunjungan ke  Desa Sukasari, sekaligus  meresmikan tiga bangunan sarana infrastruktur. Kamis (25/1/2018).

Pembangunan tersebut menghabiskan anggaran hingga ratusan juta rupiah, berasal dari Bantuan Gubernur, Dana Desa serta swadaya masyarakat.Pembangunan tersebut terdiri dari  pembangunan kantor desa Sukasari yang menghabiskan Rp600 juta lebih, saluran irigasi dan tempat penyimpanan keranda Masjid Al Ikhlas.  Hadir dalam acara tersebut  Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kuningan Deniawan, Camat Mandirancan  Tata Kurnia, Kapolsek, Danramil Mandirancan.

Kepala Desa Sukasari, Nana karyana mengatakan, pembangunan kantor desa yang kini berdiri  megah menghabiskan anggran Rp600 juta. Mengunkan ban-gub dan DD, terealisasi dalam kurun waktu tiga tahun. Sedangkan pembangunan irigasi yang menghabiskan, berasal dari DD, bisa terealisasi berkat adanya dana talangan dari BUMDes.

Dalam rangka inovasi dan akselrasi  pembangunan desa, kami berkoordinasi dengan BUMDes sehingga bisa mewujudkan pembangunan  sarana irigasi tanpa harus menunggu DD cair. Begitu juga dengan pembangunan tempat keranda mayat dan yang akan digarap dalam waktu dekat, yaitu tempat wudhu wanita di Masjid Al Ikhlas, bisa terealisasi selain ada bantuan Swadaya Masyarakat, serta dukungan BUMDes,”ujar Nana.

Sementara itu, Bupati Kuningan mengapresiasi  semangat gotong royong  masyarakat Desa Sukasari untuk membangun dan memajukan desanya. begitu juga dengan keberadaan BUMDEs  yang turut serta bersinergis dengan pemerintah desa setelah berhasil melengkapi sarana prasrana desa bisa terwujud tanpa mengandalkan  bantuan pemerintah desa.

“Saya sangat mengapresiasi. Ternyata, dengan segala keterbatasan. Pembangunan desa Sukasari  bisa berjalan lancar dengan  adanya semangat gotong royong warga. Ditambah partisipasi BUMDes-nya ini patut di contoh oleh desa lain untuk melakukan inovasi untuk kemajuan dan kesejahteraan  masyarakat,”ujarnya.

Dalam kesempatan itu Bupati Kuningan  melakukan pendatanganan  tiga prasasti pembangunan desa tersebut. Disambung meninjau pembangunan kantor  Desa Sukasari dan terakhir melakukan peletakan batu pertama pembangunan tempat wudhu wanita Masjid Al Ikhlas yang dikuti juga tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat. disakiskan juga ribuan masyarakat dan anak-anak dan generasi muda .  (Suhendra/Pubdok)
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: