Navigation

KA UTJE DILANTIK KA DEDE YUSUF SEBAGAI MABICAB PRAMUKA KUNINGAN





Bupati Kuningan Hj. Utje Ch. Suganda dilantik Ketua Kwartir Daerah Pramuka Jawa Barat H. Dede Yusuf sebagai Majelis Pembimbing Cabang Pramuka Kuningan. Utje yang dilantik sebagai Bupati Kuningan pada Desember 2013 seharusnya sejak saat itu dilantik pula sebaagai Mabicab Pramuka, akan tetapi karena kesibukan Dede yusuf sehingga baru sekarang dilantik.
Selain Utje, Wakil Bupati Kuningan beserta Sekda, Ketua Pengadilaan, Kasdim dan beberapa pengurus lainnya juga ikut dilantik oleh Dede Yusuf.
Seperti kita ketahui bersama bahwa pramuka merupakan kegiatan ekstrakulikuler wajib disekolah, sehingga Mabicab juga wajib mempunyai kepedulian terhadap kegiatan ini. Globalisasi dewasa ini penuh dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, akan tetapi manusia tetap merupakan faktor penentu yang paling utama. Untuk itu kita ingin membangun manusia yang memiliki watak yang kuat melalui Pramuka. Papar Utje.
Lebih lanjut utje juga menyampaikan bahwa kaum muda pada saat ini mengalami dua masalah besar yaitu masalah sosial dan masalah kebangsaan. Masalah sosial meliputi penggunaan NAPZA dan obaat terlarang, hubungan seksual pra-nikaah dan aborsi yang disebabkan pergaulan bebas. Sedangkan masalah kebangsaan meliputi solidaritas sosial rendah dan semangat kebangsaan yang rendah.
Sementara itu Dede Yusuf dalam sambutannya mengatakan untuk mengatasi tantangan dan masalah yang dihadapi oleh kaum muda kedepan gerakan pramuka sebagai lembaga pendidikan non formal yang tujuan utamanya adalah membentuk karakter serta menanamkan semangat kebangsaan dan meningkatkan keteramplilan, untuk itulah kerjasama berbagai pihak sangat diharapkan karena kaum muda merupakan bagian terbesar penduduk Indonesia yang harus diselamatkan dari cengkraman berbagai masalah.
Dengan terbitnya Undang-undang no 12 tahun 2010 tentang gerakan pramuka,maka legalitass gerakan pramuka dinegeri ini menjadi lebih kuat serta pendidikaan kepramukaan pada saat ini tidak lagi hanya sekedar mengisi masa senggang kaum muda dengan berbagai kegiatan positif, akan tetapi telah menigkat menjadi kewajiban setiap warga negara untuk mengimplementassikannya. Papar Dede. *DoniS*
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: