Korps Pegawai Negeri Kabupaten Kuningan menggelar kejuaraan
Futsal dan Tenis Lapangan antar Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tersebar di
Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kabupaten Kuningan. Turnamen ini
sendiri bakal berlangsung selama 2 hari sejak tanggal 3 hingga 4 April 2013.
Ketua Panitia pelaksana acara
Deni Hamdani SSos Msi dalam laporannya dalam menjelaskan bahwa Sebanyak 29 Tim futsal dan
21 pasangan tenis lapangan ikut ambil bagian di turnamen kali ini, dimana
dibagi dalam Tenis Lapangan beregu putra umum, perorangan beregu putri umum,
perorangan beregu putra esselon II dan III “ untuk tempat pertandingan
menggunakan lapangan Futsal Abah Maja dikelurahan Winduhaji sedangkan untuk
tenis lapangan menggunakan lapang tenis Korpri Kabupaten Kuningan”.
Sementara itu Bupati Kuningan H.
Aang Hamid Suganda memandang kegiatan tersebut merupakan satu point penting
yang relatif efektif dalam rangka terus menumbuhkan kebiasaan berolahraga
dikalangan para pegawai negeri sipil di kabupaten kuningan” kebiasaan
berolahraga merupakan suatu yang penting untuk dilakukan dalam rangka
memelihara dan meningkatkan kesehatan, kebugaran, prestasi dan kualitas
manusia. Menanamkan nilai-nilai moral ahlak dan mulia, jiwa sportivitas, jiwa
disiplin, serta mengangkat harkat, martabat dan kehormatan karena hanya
orang-orang yang sehat dan bugarlah yang dapat bekerja dan turut serta
melaksanakan pembangunan dengan baik dan benar”
Selain itu juga Bupati
Kuningan mengingatkan bahwa dengan
adanya ajang kejuaraan futsal dan Tenis lapangan bisa dijadikan sarana konsolidasi bagi
organisasi Korpri kabupaten Kuningan selain itu juga bisa dijadikann sebagai
ajang pembinaan prestasi dan pencarian potensi dalam rangka regenarasi para
atlit anggota Korpri di Kabupaten Kuningan.” karena seperti kita ketahui
bersama, ada berbagai event olahraga antar pegawai negeri sipil yang selalu
diikuti oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, yang mana dari berbagai event tersebut baru sebagian cabang olahraga
saja yang dapat memberikan preastasi bagi kontingen Kabupaten Kuningan” - Yohanes_
Post A Comment:
0 comments: