Navigation

CYCLING FOR ALL: TEBAR SEMANGAT SPORTIVITAS UNTUK SEMUA




Rangkaian perhelatan akbar Tour de Linggarjati, hari ini diawali dengan Cycling for All.  Kegiatan bersepeda ini diikuti oleh seluruh pegawai lingkup Pemerintah Kabupaten Kuningan, para atlet dan masyarakat umum.  Cycling for All mengambil start di Taman Pandapa dan finish di Pandapa Paramarta, dengan jarak tempuh + 6,3 KM.  Rute Cycling for All dimulai dari Depan Pemda Kuningan- Taman Kota – Gotong Royong –Pramuka-  SMPN 1 Kuningan -Bundaran Cijoho – Kelurahan Cijoho - RS. Juanda – YAMSIK- Kantor DIPENDA –Pandapa Paramarta Stadion Kuningan.

Tour de Linggarjati sebagai event sport tourism, menggabungkan event olahraga, budaya dan seni yang ditujukan untuk mempromosikan Kabupaten Kuningan.  Rangkaian acara lainnya yang digelar hari ini adalah pembukaan UMKM Expo.  Dalam expo tersebut, produk khas lokal Kuningan akan digelar dengan tujuan mengenalkan produk Kuningan pada pendatang sekaligus menanamkan kecintaan produk lokal pada masyarakat Kuningan.

Negara yang berpartisipasi dalam event ini Australia, Inggris, Laos, Brunei, Philippine, Malaysia, Spanyol, Belanda,  sejak kedatangannya di H-3 sudah mulai merasakan suasana Kuningan yang sejuk.  Atlet dari Belanda, Lex mengungkapkan “this race has challenging route, wounderful environment. We believe, we enjoy here”.

Manager CCC Indonesia, M Ircham mengungkapkan “track Kuningan sangat menantang dan cocok untuk pelaksanaan Balap Sepeda Internasional”.

Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, S.H.,M.H. dalam sambutan sebelum melepas peserta Cycling for All mengungkapkan “Tour De Linggarjati juga menjadi sarana bagi Kabupaten Kuningan untuk meningkatkan eksistensi kita di mata nasional dan dunia, sehingga Saya mengamanatkan kepada seluruh masyarakat untuk menjadi Tuan Rumah yang baik.  Mari Kita tebarkan semangat sportivitas untuk semua”.

DR.H.Dian Rachmat Yanuar, M.Si selaku Ketua Panitia Tour de Linggarjati 2016 menambahkan “Event balap sepeda ini, mari kita nikmati bersama dan sukseskan.  Ini hajat besar masyarakat Kabupaten Kuningan yang akan membawa Kuningan mendunia”.









Rangkaian perhelatan akbar Tour de Linggarjati, hari ini diawali dengan Cycling for All.  Kegiatan bersepeda ini diikuti oleh seluruh pegawai lingkup Pemerintah Kabupaten Kuningan, para atlet dan masyarakat umum.  Cycling for All mengambil start di Taman Pandapa dan finish di Pandapa Paramarta, dengan jarak tempuh + 6,3 KM.  Rute Cycling for All dimulai dari Depan Pemda Kuningan- Taman Kota – Gotong Royong –Pramuka-  SMPN 1 Kuningan -Bundaran Cijoho – Kelurahan Cijoho - RS. Juanda – YAMSIK- Kantor DIPENDA –Pandapa Paramarta Stadion Kuningan.

Tour de Linggarjati sebagai event sport tourism, menggabungkan event olahraga, budaya dan seni yang ditujukan untuk mempromosikan Kabupaten Kuningan.  Rangkaian acara lainnya yang digelar hari ini adalah pembukaan UMKM Expo.  Dalam expo tersebut, produk khas lokal Kuningan akan digelar dengan tujuan mengenalkan produk Kuningan pada pendatang sekaligus menanamkan kecintaan produk lokal pada masyarakat Kuningan.

Negara yang berpartisipasi dalam event ini Australia, Inggris, Laos, Brunei, Philippine, Malaysia, Spanyol, Belanda,  sejak kedatangannya di H-3 sudah mulai merasakan suasana Kuningan yang sejuk.  Atlet dari Belanda, Lex mengungkapkan “this race has challenging route, wounderful environment. We believe, we enjoy here”.

Manager CCC Indonesia, M Ircham mengungkapkan “track Kuningan sangat menantang dan cocok untuk pelaksanaan Balap Sepeda Internasional”.

Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, S.H.,M.H. dalam sambutan sebelum melepas peserta Cycling for All mengungkapkan “Tour De Linggarjati juga menjadi sarana bagi Kabupaten Kuningan untuk meningkatkan eksistensi kita di mata nasional dan dunia, sehingga Saya mengamanatkan kepada seluruh masyarakat untuk menjadi Tuan Rumah yang baik.  Mari Kita tebarkan semangat sportivitas untuk semua”.

DR.H.Dian Rachmat Yanuar, M.Si selaku Ketua Panitia Tour de Linggarjati 2016 menambahkan “Event balap sepeda ini, mari kita nikmati bersama dan sukseskan.  Ini hajat besar masyarakat Kabupaten Kuningan yang akan membawa Kuningan mendunia”.







Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: