Bupati Kuningan H. Aang Hamid
Suganda mengahadiri acara dies natalis ke 25 SMA N 1 Garawangi yang
dilaksanakan pada hari Sabtu (21/1) di SMA N 1 Garawangi. Hadir dalam acara
tersebut Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Kuningan, Camat
Garawangi , Muspika Kecamatan Garawangi , Komite Sekolah SMA 1 Garawangi ,para
guru dan murid-murid SMA N 1 Garwangi.
Kepala sekolah SMA N 1 Garawangi
Drs. H. Dedi Suardi Mpd dalam laporannya menjelaskan bahwa kegitan dies natalis
SMA N 1 Garwangi telah dimulai dari tangal
10 Januari 2012 dan acara Puncaknya pada tanggal 21 Januari 2012 yang
diisi dengan berbgai macam kegiatan diantaranya Seminar peningkatan profesi
guru, cerdas cermat SLTP se-kabupaten Kuningan, khitanan masal, donor darah,
penanaman pohon, perlombaan olahraga dan pertunjukan seni.
Sementara itu Bupati Kuningan H.
Aang Hamid Suganda dalam sambutannya menyanpaikan rasa gembira dan apresiasi
pada acara dies natalis SMA N 1 Garawangi yang ke 25 tersebut “ kepada keluarga
besar SMA N 1 Garawangisaya ucapkan selamat dan kepada para siswa siswi kiranya
masyarakat menaruh sebuah harapan untuk mampu memberikan sumbangsih pemikiran
kajian-kajian ilmiah guna membantu memecahkan persoalan-persoalan yang dihadapi
setiap saat dan juga tantangan yang kita hadapi kedepan akan lebih berat dan
variatif dalam upaya meningkatakan kesehjahteraan masyarakat, sungguh besar dan
sulit lebih-lebih didalam pengembangan ilmu dan penguasaan teknologi yang amat
pesat pada saat ini, untuk itu setiap siswa-siswi baik yang secara langsung
bergerak dibidang pengembangan ilmu pengetahuan diharapkan mampu menjawab
persoalan-persoalan tadi guna mengabdikan diri sepenuhnya bagi kepentingan
negara dan bangsa” (johanES)
Post A Comment:
0 comments: