Navigation

BPBD Gelar Latihan Penangulangan Bencana.



Untuk meningkatkan Kompentensi dan kapasitas Sumber Daya  Aparatur dan relawan dalam pengelolaan penyelenggaraan penanggulangan bencana yang cepat, tepat dan tangkas, tanggap serta tangguh Badan Penanggulangan Bencana Daerah kabupaten Kuningan menyelenggarakan pelatihan dasar penanggulangan bencana bagi aparatur dan relawan tahun 2014 yang diselenggarakan di Wisma Permata, Senin (24/2). Acara tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Kuningan H. Acep Purnama dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kab. Kuningan.


Kepala Pelaksana  Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Kuningan Agus Mauludin, SE  menjelaskan bahwa acara tersebut diselenggarakan selama 2 (dua) hari mulai dari tanggal 24- 25 Februari 2014 yang diselenggarakan di dua tempat yaitu Wisma Permata dan Obyek Wisata Linggarjati  kecamatan Cilimus . “ peserta pelatihan terdiri dari Aparatur BPBD dan Relawan, BUMD, BUMN, Perwakilan dari Aparatur Kecamatan, Unsur Dari Akamedisi Perguruan Tinggi, serta dari organisasi masyarakat di Kabupaten Kuningan dengan keseluruhan peserta 100 orang dalam pelatihan penanggulangan bencana ini  BPBD Kabupaten Kuningan menggandeng BPBD Provinsi Jawa Barat, BASARNAS, TNI, POLRI, Dinas Kesehatan, AKAR sebagai nara sumber’” kata  Agus Mauludin, SE .

Wakil Bupati Kuningan H. Acep Purnama dalam sambutannya menjelaskan bahwa penyuluhan, pendidikan dan pelatihan dengan berbasis kompentensi dan kapasitas sumber daya manusia  dalam pengelolaan penyelenggaraan penanggulangan bencana yang cepat, tepat, dan tanggkas, tanggap serta tangguh sebagai langkah antisipasi sekaligus untuk meningkatkan wawasan pengetahuan kesadaran dan keterampilan  bagi aparatur dan relawan dalam penanggulangan kejadian bencana, dengan demikian diharapkan ke depan dapat memahami mekanisme dalam memberikan pelayanan pada masyarakat dalam penanggulangan bencana ”di Kabupaten Kuningan untuk pengurangan resiko bencana juga ditandai dengan diterbitkan peraturan daerah Nomor 6 Tahun 2011 tentang penyelenggaraan penanggulangan bencana  dan Perda  Nomor 7 tahun 2011 tentang SOTK Badan Penanggulangan Bencana Daerah, dan dengan Kompleksitas dari permasalahan tersebut memerlukan suatu penataan atau perencanaan yang terintegrasi dan matang dalam penanggulangan bencana “ kata Wakil Bupati Kuningan ----- Yohanes------

Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: