Navigation

KECAMATAN CILIMUS TANAM POHON




Kecamatan Cilimus yang merupakan daerah wisata dan terletak dikaki Gunung Ciremai yang merupakan daerah penunjang bagi daerah-daerah disekitarnya, melaksanakan penanaman pohon diareal kaki Gunung Ciremai. Kegiatan ini merupakan cermin dari pelaksanaan menuju Kuningan sebagai Kabupaten Konservasi. Kegiatan ini dipusatkan di Desa Linggasana dan diikuti oleh warga masyarakat Desa Linggasana yang dikomandoi oleh Kepala Desanya yaitu Hj. Heni.
Selain diikuti oleh berbagai elemen masyarakat juga diikuti oleh aparat dari Desa Linggasana, Aparat Kecamatan, dan para Unsur Pimpinan Daerah, Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda, Wakil Bupati H. Momon Rochmana, Dandim 0615 Letkol Arm. Mulyono, Kajari Hj. Siti Utari.SH, Kepala Pengadilan Negeri Tafsir Sembiring SH.
Dalam laporannya Camat Cilimus Deni Hamdani S.Sos, M.Si mengatakan, pelaksanaan penanaman pohon ini merupakan perwujudan dan komitmen warga masyarakat kecamatan cilimus untuk mendukung Kuningan sebagai Kabupaten Konservasi, selain itu juga untuk mendukung program APEL ( Aparatur Peduli Lingkungan ) yang telah dicanagkan beberapa waktu yang lalu oelh BKD Kabupten Kuningan. kegitan ini juga merupakan upaya untuk terus memelihara lingkungan khususnya di Kawasan Gunung Ciremai agar dapt terus menmpung resapan air, untuk mencegah erosi, serta mewujudkan lingkungan yang hijau, sehat dan bersih. Ujar Deni
Sementara itu Bupati H. Aang menegaskan, salah satu tantangan terbesar bagi Kabupaten Kuningan sebagai Kabupaten Konservasi adalah memaduserasikan derap kemajuan pembangunan fisik dan ekonomi dengan upaya menjaga lingkunganyang lestari. Kita tidak dapat memungkiri tuntutan dan kebutuhan masyarakat terhadap perbaikan ekonomi telah memberikan tekanan terhadap pemanfaatan seumber daya alam terutama pemanfaatan lahan.
Semoga melalui kegiatan penanaman pohon yang dilaksanakan hari ini akan memerikan manfaat dan energy baru untuk mencapai target Kabupaten Kuningan sebagai Kabupaten Konservasi, meyakinkan kita bahwa pilihan pembangunan yang ramah lingkungan adalah pilihan terbaik bagi masa depan Kabupaten Kuningan. tegas Aang.
Share

HUMAS SETDA KAB. KUNINGAN

Humas setda kabupaten kuningan Jl. siliwangi no 88. Kuningan

Post A Comment:

0 comments: