Bertempat diruang rapat Setda Kabupaten Kuningan Selasa (19/1) Pemerintah Kabupaten Kuningan berkesempatan menerima Kunjungan kerja dari Kabupaten Purbalingga. Plt Sekda Kabupaten Kuningan Drs. Nandang Sudrajat langsung menerima rombongan dari kabupaten Purbalingga tersebut, selain itu juga hadir dalam kesempatan tersebut Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Kuningan , Direktur RSUD 45 Kabupaten Kuningan, Wadir RSUD 45 Kabupaten Kuningan, kepala bagian Keuangan, Kepala bagian Tata Pemerintahan, kepala bagian Hukum. rombongan Pemerintah kabupaten Purbalingga terdiri dari tim pansus DPRD Kabupaten Purbalingga serta jajaran staf RSUD kabupaten Purbalingga. Hadir dalam rombongan pemerintah kabupaten purbalingga tersebut Sekretaris Daerah Drs. Subeno MM.
Karsono. SPdi ketua Pansus DPRD kabupaten Purbalingga sekaligus sebagai ketua rombongan dalam sambutannya menghaturkan rasa terima kasih atas penerimaan yang diberikan oleh pemerintah kabupaten Kuningan sedangkan maksud dan tujuan dari kunjungan kerjanya tersebut adalah untuk mengetahui tentang pengelolaan tarif restribusi pelyanan kesehatan di RSUD 45 Kuningan, Karsono. SPdi juga mengungkapakan bahwa pada saat ini RSUD Purbalingga sedang dalam penilaian untuk kenaikan kelas dari kelas c menjadi kelas B.
Plt Sekda Kabupaten Kuningan Drs. Nandang Sudrajat dalam sabutannya mengucapkan selamat datang pada rombongan dan selamat menikmati sejuknya udara Kuningan. Menindak lanjuti dari maksud kedatangan rombongan, Plt sekda menerangkan bahwa saat ini RSUD 45 Kuningan telah mengalami kenaikan tarif pada tahun 2010, sedangkan untuk kenaikan kelas RSUD 45 Kuningan telah naik kelas dari kelas c menjadi kelas B.
Post A Comment:
0 comments: