Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Badan Penanggulangan
Bencana Daerah (BPKAD) Kabupaten Kuningan
menerima bantuan 1 buah unit ambulance
yang langsung diserahkan oleh Direktur Sumber Daya Manusia PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Kuky Permana Kumalaputra dan diterima oleh
Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda di ruang kerjanya, Kamis (10/10).
Kuky Permana Kumalaputra dalam sambutannya menjelaskan bahwa
pangsa pasar semen Indocement untuk saat
ini di Indonesia berkisar 32% dan untuk
produksi sangat mengandalkan pasokan air
dari kabupaten Kuningan “ dengan
tersebut kami sangat berharap pak bupati agar mampu terus menjaga keletarian
lingkungan di Kuningan sehingga debet air tidak berkurang dan juga saya
mewakili PT indocement mengucapkan terima kasih atas kerjasamnya yang telah
terbangun selama ini dan untuk bantuan 1 unit ambulance merupakan salah satu
bentuk kepedulian kami , dimana kami
sangat berharap mobil ambulance tersebut dapat berguna untuk kepentingan
masyarakat Kuningan “
Sementara itu Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda dalam sambutannya mengucapkan terima kasih
atas kepedulian PT Indocement Tunggal
Prakarsa Tbk terhadap Kabupaten Kuningan “ untuk ketersediaan air kami kabupaten Kuningan sangat berkomitmen
terhadap kelestarian lingkungan dengan program Kabupaten Konservasi sehingga debit air yang dihasilkan juga akan
tetap terjaga karena lingkungan yang terus kami jaga. “kata bupati Kuningan.
Selanjutnya Bupati mengucapkan terima kasih atas bantuan 1 unit mobil ambulance yang akan
sangat berguna untuk melayani kebutuhan masyakat Kabupaten Kuningan “ kabupaten
Kuningan yang sering mengalami bencana lonsor
dengan keadaan daerah yang berbukit-bukit sangat memerlukan kendaraan
ambulance yang mampu melewati medan-medan berat untuk membantu para korban bencana sehingga saya mewakili
Pemerintah Kabupaten Kuningan sangat mengucapkan banyak terimakasih atas
bantuan yang diberikan oleh PT Indocement dan berharap kerjasama tersebut akan
terus berlanjut. –Yohanes_
Post A Comment:
0 comments: